Untuk meminimalisir kondisi tersebut kita bisa melaporkan artikel hasil copy paste ke Google. Namun ada saja pencuri artikel yang tidak kapok, padahal jika tindakan mencuri artikel terus dilakukan, bisa-bisa Blog yang ia miliki dihapus.
Selain akibat ulah Blog lain, duplikat konten juga bisa terjadi dalam Blog kita sendiri. Mengapa bisa terjadi? Karena adanya url berbeda (walaupun perbedaannya sedikit) yang terindex dengan konten atau meta description yang serupa.
Duplikat meta description akibat halaman arsip
Coba sahabat BS perhatikan hasil penelusuran berikut.Dalam screenshot hasil pencarian di atas terdapat halaman arsip yang terindex. Halaman arsip yang terindex ini dapat menyebabkan duplikat meta description. Karena meta description pada halaman arsip mengambil dari meta description pada halaman lain.
Duplikat konten juga dapat terjadi akibat hal berikut ini
- blogosmile-free.blogspot.com/2014/06/cara-menghilangkan-judul-blog-di-header.html
- blogosmile-free.blogspot.com/2014/06/cara-menghilangkan-judul-blog-di-header.html?m=0
- blogosmile-free.blogspot.com/2014/06/cara-menghilangkan-judul-blog-di-header.html?m=1
Feeder komentar juga dapat menyebabkan duplikat konten
- http://blogosmile-free.blogspot.com/2014/01/cara-menggunakan-internet-dengan-gsm.html
- http://blogosmile-free.blogspot.com/2014/01/cara-menggunakan-internet-dengan-gsm.html?showComment=1403488650989#c4997125471184980041
Nah, duplikat konten dan meta description dapat terjadi akibat berbagai sebab. Maka, sobat harus bisa mencegah dan mengatasi Duplikat Konten dan Meta Description yang terjadi dalam Blog sobat sendiri. Karena seperti halnya duplikat konten yang terjadi akibat adanya posting dari Blog lain yang serupa dengan posting pada Blog kita, duplikat konten yang terjadi dalam blog kita sendiri pun dapat menyebabkan sanksi yang dapat menyebabkan ranking dan laju index Blog kita semakin menurun.
Saya akan memberikan sedikit trik dalam Mengatasi Duplikat Konten dan Meta Description yang terjadi dalam Blog kita sendiri.
Cara Mengatasi Duplikat Konten dan Meta Description
Memasang rel=canonical untuk Mengatasi Duplikat Konten
- Buka salah satu posting pada Blog sobat.
- Tekan tombol ctrl+U untuk melihat kode sumber laman.
- Cari kode rel='canonical' dengan menekan tombol ctrl+F.
- Buka akun Blogger sobat.
- Masuk ke bagian Template dan klik Edit HTML.
- Dengan tombol ctrl+F, cari kode
</title>
dan masukan kode berikut tepat di bawah kode</title>
.
<link expr:href='data:blog.url' rel='canonical'/>
- Klik Simpan Template.
Memasang Meta Robot Noindex untuk Halaman Arsip
- Buka akun Blogger sobat.
- Masuk ke bagian Template dan klik Edit HTML.
- Dengan tombol ctrl+F, cari kode
</title>
dan masukan kode berikut tepat di bawah kode</title>
.
<b:if cond='data:blog.pageType == "archive"'>
<meta content='noindex' name='robots'/>
</b:if>
- Klik Simpan Template.
Sebagai langkah terakhir dalam mengatasi Duplikat Konten dan Meta Description, sobat harus menghapus url duplikat konten untuk mengatasi url duplikat konten yang terlanjur terindex. Dan melakukan hal tersebut secara berkala karena Cara Mengatasi Duplikat Konten dan Meta Description yang saya berikan tidak ampuh 100%. Mungkin saja akan ada 1 atau 2 url duplikat konten yang terindex.
1 komentar:
komentarNice article. You have very beautiful and interesting website. I like it so much.
ReplyPEC 5th 8th Class Result 2017, 5th Class Result 2017, 8th Class Result 2017